Senin, Maret 10, 2025
Home Berita Pemda Maros Penuh Antusias Sambut Pelantikan Bupati di Jakarta

Pemda Maros Penuh Antusias Sambut Pelantikan Bupati di Jakarta

by fauzhanarrahman
0 comments
Pemda Maros Penuh Antusias Sambut Pelantikan Bupati di Jakarta

Karebakini.com, Maros – Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Maros terpilih, Chaidir Syam dan Muetazim Mansyur akan menjadi momen bersejarah. Pemimpin baru warga dari kota berjuluk Butta Salewangang itu tak lama lagi resmi menjabat.

Acara pelantikan berlangsung dengan pengamanan ketat dengan jumlah undangan terbatas. Digelar di Istana Negara Jakarta dan dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto pada 6 Februari 2025.

Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Maros, Yusriadi Arif menyebut hanya empat orang yang akan diundang untuk hadir secara langsung pada acara tersebut.

“Pendamping calon bupati dan wakil bupati terpilih hanya satu orang,” ungkapnya, Senin, (28/01/2025).

Meski lokasi utama pelantikan ditetapkan di Istana Negara, terdapat opsi cadangan untuk memindahkan acara ke Jakarta Convention Center (JCC).

“Kami masih menunggu keputusan final mengenai lokasi,” tambah Yusriadi.

Namun begitu, Pemerintah Daerah (Pemda) Maros telah menyiapkan fasilitas berupa tenda dan layar besar di kawasan Monumen Nasional (Monas). Tujuannya untuk mengakomodasi antusiasme masyarakat Maros yang tidak dapat hadir langsung.

Dengan demikian, masyarakat dapat menyaksikan acara pelantikan dan mendukung pemimpin baru mereka meskipun dari kejauhan.

Sementara itu, lanjut Yusriadi, Chaidir Syam dan Muetazim Mansyur dijadwalkan berangkat ke Jakarta pada Minggu, 2 Februari 2025.

“Sebelum pelantikan, keduanya akan menjalani sejumlah agenda penting, termasuk pemeriksaan kesehatan di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) pada 4 Februari, diikuti dengan gladi bersih di Istana Negara pada 5 Februari,” lanjutnya.

Setelah pelantikan, kepala daerah terpilih akan kembali ke Maros pada 10 Februari 2025. Mereka bakal disambut meriah di Bandara Sultan Hasanuddin sebelum langsung menuju Gedung DPRD Maros untuk mengikuti rapat paripurna.

Pemda Maros saat ini masih menunggu surat resmi dari Kemendagri terkait kehadiran pejabat daerah atau Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) pada pelantikan tersebut.

“Soal itu kami juga masih menunggu surat resmi dari Kemendagri,” tandanya.

You may also like

Leave a Comment